Media Tanam Anggrek Pakis Cacah

Media tanam anggrek pakis cacah- Media tanam anggrek pakis cacahdianggap menjadi salah satu solusi, agar tanaman anggrek Anda bisa tumbuh dengan lebih cepat. Sebenarnya tidak hanya jenis tumbuhan paku-pakuan itu saja yang digunakan sebagai media tanam, namun terdapat alternatif lain bisa dimanfaatkan untuk membuat bunga tumbuh subur.

Bagi Anda pecinta tanaman anggrek, atau dikenal juga sebagai Orchidaceae dalam bahasa ilmiah, pasti sudah tidak asing lagi dengan media tanam digunakan pada bunga ini. Mulai dari pecahan bata merah, sabut kelapa, pupuk kandang, mos putih, humus hingga arang kayu, namun media tanam anggrek pakis cacah paling banyak digunakan. 

Kami akan menjelaskan kepada anda, bagaimana karakteristik dimiliki oleh pakis, yang membuat tanaman satu ini memiliki keunggulan dibanding jenis lainnya.Namun bukan hanya memilih media tanam yang tepat saja, untuk membuat tanaman anggrek bisa tumbuh subur, namun Anda harus merawatnya secara rutin.

Karakteristik Media Tanam Anggrek Pakis Cacah Menjadi Keunggulan Tersendiri

Merawat anggrek dinilai cukup sulit, karena tanaman ini sulit untuk berbunga dan bisa saja tidak berbunga sepanjang tahun. Tidak seperti tanaman yang biasa ditemukan di atas tanah, kebanyakan jenis anggrek menempel pada inangnya atau tumbuh di batang pohon. Mereka bisa tumbuh secara alami, tanpa membutuhkan media tanam anggrek pakis. Namun karena tanaman tersebut banyak disukai, hal itu membuat mereka ingin merawatnya.

Tanaman hias ini semakin populer, karena kecantikan dan keunikan yang dimilikinya. Jika Anda berminat untuk merawatnya, maka pakis menjadi media tanam yang direkomendasikan. Karakteristik utama dimiliki oleh batang pakis adalah sifatnya yang porous, memiliki aerasi dan sistem drainase yang baik, serta memiliki tekstur lunak.

Dengan berbagai sifat dimiliki oleh tumbuhan paku-pakuan ini. Itulah yang membuat tumbuhan bisa berkembang dengan baik, karena pada umumnya pakis tidak mudah mengalami pelapukan. Sifat-sifat tersebutlah yang membuat media tanam anggrek pakis menjadi pilihan banyak orang. Karena membuat anggrek bisa tumbuh dengan baik bahkan cepat berbunga.

Meskipun saat ini peminat tanaman paku-pakuan tersebut semakin banyak, ketersediaan pakis masih terbatas karena belum banyak orang yang membudidayakan jenis paku-pakuan ini. Namun Anda tetap bisa menemukan pakis di toko bunga atau tanaman, baik secara online maupun offline di Tanami.co.id.  Media tanam anggrek pakis memang menjadi pilihan utama bagi banyak orang, karena mereka sudah mengetahui keunggulan dari tumbuhan paku-pakuan tersebut.

Peran Penting Media Tanam Anggrek Pakis

Media tanam memang bisa mempengaruhi perkembangan anggrek, meskipun Anda juga harus tetap memperhatikan faktor lainnya juga. Jika Anda meletakkan pakis disekitar tanaman, maka kehidupan tanaman bisa berlangsung dengan baik. Seperti telah disebutkan sebelumnya, jika pakis mampu menyerap air cukup tinggi, sehingga tanaman bisa mendapat kandungan air yang cukup. Terlebih lagi media tanam anggrek pakis memiliki daya lapuk lebih rendah, tidak seperti media tanam kebanyakan. Sehingga Anda tidak perlu khawatir, jika penggunaan media alternatif dalam menanam cepat membusuk dan merusak beberapa bagian dari tumbuhan tersebut.

Nutrisi didapat dari tumbuhan, berasal dari media tanam yang digunakan. Oleh karena itu penting bagi anda, untuk memilih media tanam yang tepat. Pada umumnya penggunaan sarana bagi tumbuhan untuk hidup, harus disesuaikan dengan kondisi lingkungan bagi tanaman tersebut untuk tumbuh. Seperti halnya anggrek, yang lebih banyak ditemukan menempel di batang pohon. Penggunaan pakis lempengan, memungkinkan anggrek hidup seperti di habitat aslinya.

Merawat tanaman memang tidak semudah yang dipikirkan, banyak hal yang harus diperhatikan. Untuk membuat tanaman kesayangan Anda bisa terus tumbuh dan sehat. Sama seperti makhluk hidup lainnya, tanaman juga harus diberikan air dan nutrisi secara rutin. Belum lagi media tanam anggrek pakis bagi tumbuhan tersebut, penting untuk diperhatikan. Hubungi kami di WhatsApp berikut: (MariaArumingtyas) untuk informasi lebih lanjut. Semoga artikel ini bermanfaat!